Film bertemakan anak SMA

film bertemakan anak sma


Film yang bertemakan anak SMA – Banyak orang mengatakan masa SMA merupakan masa paling indah dalam sekolah, dimana masa ini banyak diwarnai dengan kisah pertemanan dan percintaan yang biasanya sangat kental dirasakan oleh kebanyakan anak. Dan ketika telah lulus mungkin sobat akan sangat rindu dengan masa ini, karena kebersamaan yang terjalin sangat erat ketika di SMA akan sulit dijalin kembali ketika telah lulus nanti. Dengan warna – warni kisah di SMA ini, banyak para pembuat film yang mengangkat sebuah film yang bertemakan masa SMA. Nahhh, disini saya akan memberikan rekomendasi film yang bertemakan masa SMA yang mungkin bisa membuat sobat rindu dan bernostalgia tentang indahnya masa sekolah dulu.


Crazy Love
Menceritakan 4 anak remaja yaitu Kumbang (Adipati Dolken), Abdu (Kemal Palevi), Daniel (Herrichan), dan Basuki (Zidni Adam) yang sedang mengalami puncak kebosanan belajar. Hampir setiap hari mereka sering mendapat hukuman karena ulah mereka, terutama Kumbang. Pada suatu hari Pa Roni (Ray Sahetapy) meminta Olive (Tatjana Saphira) untuk membantu kumbang dalam belajar, awalnya Olive menolak karena telah mengetahui sikap tan tingkah laku Kumbang.

Dear Nathan
Menceritakan seorang anak yang sering membuat masalah disekolah yaitu Nathan (Jefri Nichol). Pada suatu hari Salma (Amanda Rawles) seorang murid pindahan dari bandung panik kerena telat masuk ke sekolah, disaat bersamaan Nathan menghampiri dan membantu Salma agar ia bisa masuk ke sekolah, disinilah awal cerita Nathan dan Salma dimulai.

Dillan 1990
Menceritakan seorang murid pidahan dari Jakarta yang bernama Milea (Vanesha Prescilla). Ketika milea berangkat ke sekolah barunya ia bertemu seseorang yang suka meramal yaitu Dillan (Iqbaal Ramadhan) salah seorang murid yang sering membuat masalah dan juga merupakan panglima geng motor dibandung.



Baiklah, sekian artikel simple saya tentang beberapa Film bertemakan anak SMA, sebenarnya masih banyak film – film yang bertemakan anak SMA lainnya selain yang saya tulis diatas, namun karena ada beberapa film yang belum saya tonton jadi saya baru menulisnya 3 saja. Jadi, bagi sobat yang punya rekomendasi film lainnya silahkan berkomentar dibawah.

Komentar